Deck Profile: Blackwing (Si Burung Bersayap Hitam) by Fernanduz
Abang Crow Hogan yang kece abis :"v
Hai semuanya, kali ini ane bakal
bahas Deck Profile ane sendiri, salah
satu archtype yang bikin ane
kesemsem. Yap, Blackwing! Si burung
bersayap hitam :”V
Kemampuan Blackwing adalah jika kita sudah mengontrol Blackwing di field, kita bisa special summon dengan jumlah banyak dari
Hand. Contohnya : Kita sudah Normal Summon Blackwing
– Shura the Blue Flame, maka kita bisa Special Summon monster dari hand
seperti Blackwing – Kris the Crack of
Dawn, Blackwing – Bora the Spear,
Blackwing – Gale the Whirlwind dan
masih banyak lagi monster Blackwing
ini yang mempunyai efek serupa. Dan kalau kita sudah kontrol banyak monster,
kita bebas melakukan strategi apapun. Entah itu Synchro Summon, atau XYZ
Summon, atau bahkan serang langsung.
Deck ini sudah mengalami beberapa
penyempurnaan, dan masih mungkin akan disempurnakan lagi, tapi untuk sekarang,
ini adalah Deck Profile Blackwing yang ane buat, nih
decklist-nya:
Monster: 27
3x Blackwing – Sirocco the Dawn
3x Blackwing – Kris the Crack of
Dawn
1x Blackwing – Shura the Bllue
Flame
3x Blackwing – Bora the Spear
1x Blackwing – Zephyros the Elite
3x Blackwing – Kalut the Moon
Shadow
3x Blackwing – Gale the Whirlwind
1x Blackwing – Pinaki the Waxing
Moon
1x Blackwing – Gladius the
Midnight Sun
1x Blackwing – Steam the Cloak
3x Blackwing – Blizzard the Far
North
Spell: 7
1x Mystical Space Typhoon
2x Twin Twister
1x Swallow’s Nest
3x Black Whirlwind
Trap: 10
1x Storming Mirror Force
2x King’s Synchro
2x Delta Crow – Anti Reverse
2x Black Sonic
1x Reject Reborn
1x Solemn Strike
1x Solemn Warning
Extra Deck: 15
1x Blackwing – Onimaru the Divine
Thunder
1x Odin, Father of the Aesir
1x Dragocytos Corrupted
Nethersoul Dragon
1x Shooting Star Dragon
1x Beelze of the Diabolic Dragon
1x Crystal Wing Synchro Dragon
1x Assault Blackwing – Raikiri
the Rain Shower
1x Assault Blackwing – Chidori
the Rain Sprinkling
1x Blackwing Tamer – Obsidian Hawk
Joe
1x Blackwing Armor Master
2x Blackwing – Nothung the
Starlight
1x Assault Blackwing – Sohaya the
Rain Storm
1x Number 101: Silent Honor ARK
1x Castel, the Skyblaster
Musketeer
Itu tadi decklistnya, mungkin di
benak temen-temen muncul beberapa pertanyaan seperti: Kenapa kartunya banyak
banget? Itu kok ada Odin, Dragocytos, sama Shooting Star? Dan pertanyaan-pertanyaan
lain, mari kita bahas satu per satu.
Kenapa kartunya banyak banget?
Beberapa kartu yang ane masukin
seperti Reject Reborn, King’s Synchro, dan Swallow’s Nest, adalah kartu
fungsional. Jadi kalo dapet ya syukur, enggak juga gak apa-apa. Jadi menurut
ane, dan selama ane bermain deck ini, jumlah kartu segitu masih dalam batas
wajar, dan tidak terlalu mengganggu jalannya strategi.
Kenapa ada Odin, Dragocytos, sama Shooting Star Dragon di Extra Deck?
Nah ini bisa dibilang pemain pengganti
di deck Blackwing ini. Kebanyakan Monster
Synchro dari Blackwing ini mempunyai
level yang sama, yaitu 7. Dan lagi, kebanyakan tuner Blackwing itu berlevel 3. Jadi dengan bantuan kartu seperti King’s Synchro, hal ini memungkinkan
ane bisa Synchro Summon ketiga monster
diatas. (Monster Level 7 + Tuner Level 3 = Synchro Level 10).
Caranya adalah, ketika lawan men-declare attack pada Monster Synchro kita
yang berlevel 7, aktifkan Trap King’s
Synchro kemudian banish Monster
Synchro tadi ditambah dengan Tuner yang ada di graveyard, lalu jadilah Monster
Synchro Level 10.
Lalu apakah Blackwing ini punya combo-combo mematikan? Jawaban ane, Tergantung
kondisi :”v
Karena Blackwing termasuk archtype
jadul, dan udah jarang dapet support baru, jadi kebanyakan kartu masih nyomot
sana-sini. Tapi kalau keberuntungan ada di pihak kalian, OTK sangat mungkin
dilakukan.
Salah satu combo OTK deck ini
yang sudah sering dimainkan adalah combo Raikiri-Obsidian-Beelze.
Caranya adalah sebagai berikut:
- Syarat utama Hand adalah adanya Kris, Bora, dan Steam. Atau jika tidak ada Kris, maka 2 Bora pun diperbolehkan.
- Normal Summon Steam ke field, lalu Special Summon Kris/Bora. Synchro Summon Raikiri. Lalu Steam akan membuat token saat dia masuk ke graveyard.
- Aktifkan efek dari Steam untuk special summon dirinya dari graveyard, tribute Token tadi.
- Special Summon Bora dari hand, lalu Synchro Summon Obsidian. Lalu Steam akan membuat token lagi saat dia masuk ke graveyard.
- Synchro Summon Beelze menggunakan Raikiri sebagai Tuner dengan Token Steam tadi. (Raikiri dianggap sebagai Tuner jika dia di-Synchro menggunakan Blackwing monster)
- Aktifkan efek Obsidian untuk membangkitkan Raikiri dari graveyard.
- Jika ada kartu yang mengganggu, aktifkan efek Raikiri untuk menghancurkan 1 kartu lawan. Jika tidak, SIKAT!
Sekian dulu pembahasan tentang Deck Profile ane, semoga bermanfaat buat
temen-temen duelist semuanya.
Temen-temen juga bisa gabung ke grup kita di facebook untuk sekedar berduel, atau sharing tips dan triknya bermain Yugioh di grup Duelist Natural Born Nocturnal.
Salam Duelist Nocturnal :”V
Tidak ada komentar